KH Marzuki Mustamar, Resmi Buka Konfercab IX PCNU Magetan

Magetan-numedia

Ketua Pengurus Wilayah (PWNU) Jawa Timur, KH.Marzuki Mustamar, secara resmi membuka Konferensi Cabang (Konfercab ) PCNU Magetan ke-9, di kantor PCNU Jl. MT Haryono, Magetan, pada Sabtu (10/12/2022) siang.

“Semoga dalam menyuarakan nanti ketika konferensi baik itu program maupun rekomendasi atau apapun dibarengi dengan Ilham dari Allah subhanahu wa ta’ala,” jelas KH. Marzuki Mustamar.

Dan yang terpilih nanti, tambahnya, benar-benar sosok yang tepat. “Yang punya kemauan dan kemampuan untuk memajukan NU di Magetan punya kapasitas untuk terus menjaga aqidah Ahlussunnah Wal Jamaah, dan tentu juga punya keikhlasan untuk melaksanakan itu semua,” ujarnya.

Sehingga apa yang sudah dirintis dilakukan oleh KH Manshur selama dua periode kemarin, bisa lebih baik dan lebih maju.

Di hadapan para jamaah, Ketua PCNU Magetan, KH Manshur, mengaku ingin istirahat, karena sudah dua periode menjabat sebagai Ketua PCNU Magetan.

“Saya ingin melanjutkan profesi saya sebagai guru ngaji, di hadapan Alllah, saya paling bangga dengan profesi ini, sebagai guru ngaji,” terang KH. Manshur.

Diketahui, Konfercab IX PCNU Magetan, digelar sebagai keniscayaan dalam sebuah organisasi, untuk memilih pengurus baru, baik Tanfidziyah atau Syuriah.

“Kami laporkan khususnya kepada PBNU, dan PWNU Nahdlatul Jawa Timur, bahwasanya konferensi ke-9 Nahdlatul Ulama Kabupaten Magetan diikuti oleh 470 peserta baik itu dari MWC maupun ranting seluruh kabupaten Magetan,” kata Ketua Panitia Konfercab IX PCNU Magetan, Kyai Abdul Rosyid.

Hadir dalam acara Konfercab PCNU Magetan, Bupati Magetan, Suprawoto, Ketua DPRD, Sujatno, dan Forkopimda Magetan. Organisasi keagamaan, seperti Muhammadiyah, MTA. Juga beberapa pimpinan Partai Politik, Seperti Ketua PKB, Suratno, Ketua PDI Perjuangan, Sujatno, Ketua Nasdem, Gaguk Arif Sujatmiko, Ketua Hanura, Sutikno, juga dari PPP.

Penulis : M.Ramzi