Magetan-numedia
Agenda Konferensi Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Magetan masih berlangsung hingga Sabtu (10/12/2022) malam. Agendanya penyampaian Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) PCNU Magetan, masa khidmat 2017-2022.
Laporan pertanggungjawaban disampaikan secara singkat oleh Ketua PCNU Magetan, KH Manshur. “Ini kami bacakan yang penting-penting saja, untuk detilnya, bisa dibaca di buku LPJ yang sudah kami bagikan,” kata KH. Manshur.
Peserta sidang, sempat diberikan waktu untuk memberi masukan atau tanggapan, akan tetapi para peserta sidang sepakat menerima LPJ PCNU Magetan, masa Khidmat 2017-2022.
“Kami selaku pimpinan sidang menyatakan LPJ PCNU Magetan masa Khidmat 2017-2022, alhamdulillah bisa diterima,” kata Khumaidi, pimpinan sidang pleno LPJ.
“Saya sampaikan terima kasih yang setinggi-tingginya atas amanah ya yang telah diberikan lima tahun yang lalu sampai terakhir, Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh,” terang kyai Manshur mengakhiri sambutannya.
Penulis : M.Ramzi